Contoh Pertanyaan dan Jawaban Uji Komprehenshif (UKOM) PPG Dalam Jabatan dan Prajabatan Lengkap, Selamat Belajar Guys :)

Uji Komprehensif – Dilansir dari situs https://lms10-ppgdj.simpkb.id/, bahwa pengertian dari Uji komprehensif (UKOM) merupakan penilaian yang dilakukan secara menyeluruh tentang teori pedagogik dan pengetahuan bidang studi termasuk materi esensial, advanced material dan kebermaknaan (apa, mengapa, bagaimana), Literasi Numerasi, HOTS dan TPACK yang bersumber dari perangkat pembelajaran yang dihasilkan dari tahapan pembuatan rencana aksi dan rencana evaluasi. Uji komprehensif dimaksudkan sebagai proses menilai Mahasiswa dalam rangka mengukur kesiapan dan kecukupan kompetensi Mahasiswa sebelum mengikuti PPL (praktik pembelajaran inovatif).
Mahasiswa menggunakan perangkat pembelajaran yang dibuat pada tahapan pembuatan rencana aksi dan rencana evaluasi untuk dipelajari sebagai bahan ujian komprehensif. Selanjutnya, Dosen menguji secara lisan dengan cara daring. Penguji komprehensif terdiri dari dua Dosen bidang studi yang sesuai. Materi ujian mencakup:
- materi bidang studi esensial;
- materi bidang studi lanjut/advanced material;
- materi yang mendukung HOTS;
- literasi numerasi;
- materi pedagogi; dan
- pengintegrasian antara teknologi informasi dan komunikasi, materi bidang studi, dan pedagogi (TPACK),yang secara keseluruhan tercakup dalam 2 (dua) set dokumen perangkat pembelajaran tersebut.
Uji komprehensif untuk setiap Mahasiswa dilakukan pada akhir tahapan pembuatan rencana aksi dan rencana evaluasi selama 1 JP (50 menit). Uji komprehensif merupakan prasyarat untuk mengikuti praktik pembelajaran inovatif dengan nilai minimal 70.
Silahkan unggah 1 (satu) dari 2 (dua) set dokumen perangkat pembelajaran yang akan Saudara gunakan pada kegiatan uji komprehensif ini untuk dipelajari oleh Dosen 1.
Saat uji UKOM PPG Dalam Jabatan 2022 ini , saya (Wahid Priyono) kebetulan mendapatkan jadwal UKOM di hari Senin, 05 Desember 2022, diurutan pertama tampil. Pastinya bakal akan ada banyak ilmu yang didapatkan karena dosen penguji UKOM PPG Daljab saya adalah Bapak Suparman, M.Si.,P.hD. dan Ibu Dr. Chumidach Roini, M.Si. Beliau ini adalah dosen-dosen luar biasa di Universitas Khairun Ternate khususnya di bidang Pendidikan Biologi. Masha Allah, semoga beliau semua tetap dalam lindungan Allah SWT, diberikan limpahan rahmat, rezeki dan kesehatan karena telah banyak membagikan ilmu serta waktu dan tenaganya untuk kami semua para guru peserta PPG Daljab 2022 ini.

Semoga saya dan kawan-kawan PPG Biologi Unkhair Ternate nantinya mudah-mudahan diberikan kemudahan saat menjalani UKOM untuk dua hari yang akan datang ๐ selalu diberikan kesehatan, kekuatan mental dan bisa memperoleh hasil UKOM yang menyenangkan ๐
Oya, kemaren teman PPG Daljab Biologi 2022 di Universitas Khairun Ternate atas nama Ibu Ria Tri Lestari dari SMAN 13 Jakarta membagikan kisi-kisi soal pertanyaan dan jawaban Uji Komprehenship (UKOM) yang mungkin dia rangkum sendiri atau didapatkan dari pengalaman teman, jadi saya izin ya bu Ria saya posting untuk kisi-kisi pertanyaan di blog personal saya ini yang bakalan mungkin muncul di uji komprehenshif/UKOM…hehe, berikut kisi-kisinya teman….
SOAL UJI KOMPREHENSIF CP 1
- Bagaimana kabar saudara? Apakah hari ini saudara siap untuk mengikuti ujian komprehensif?
Jawaban: Sebelumnya saya ucapkan terima kasih atas waktu yang telah diberikan kepada saya. Yth. Bapak/Ibu dosen, kabar saya hari ini baik. Astungkara saya sudah siap untuk mengikuti ujian komprehensif pada hari ini. Mohon bimbingannya Bapak/Ibu. - Persiapan apa saja yang sudah saudara lakukan untuk menghadapi ujian komprehensif?
Jawaban: Persiapan yang sudah saya lakukan untuk menghadapi ujian komprehensif diantaranya adalah finalisasi 2 (dua) set perangkat pembelajaran yang akan dipergunakan saat ujian, merefleksikan kembali saran dan masukan hasil review dari Dosen pembimbing, Guru Pamong, dan rekan mahasiswa pada saat peer teaching, memahami masing-masing isi perangkat yang telah dibuat yang terdiri atas RPP, Bahan Ajar, Media Pembelajaran, LKPD, dan Penilaian, mempelajari masing-masing isi dari 4 (empat) modul pedagogik yang diberikan pada saat pendalaman materi. - Jelaskan klasifikasi kognitif menurut Bloom dan Anderson, terkait dengan representasi kemampuan berpikir HOTS?
Jawaban: Taksonomi Bloom ranah kognitif merupakan salah satu kerangka dasar untuk pengkategorian tujuan-tujuan pendidikan, penyusunan tes, dan kurikulum. Tingkatan taksonomi Bloom ranah kognitif yakni: (1) pengetahuan (knowledge); (2) pemahaman (comprehension); (3) penerapan (application); (4) analisis (analysis); (5) sintesis (synthesis); dan (6) evaluasi (evaluation). Tingkatan-tingkatan dalam taksonomi Bloom tersebut telah digunakan hampir setengah abad sebagai dasar untuk penyusunan tujuan-tujuan pendidikan, penyusunan tes dan kurikulum. Revisi dilakukan terhadap Taksonomi Bloom, yakni perubahan dari kata benda (dalam Taksonomi Bloom) menjadi kata kerja (dalam taksonomi revisi). Perubahan ini dibuat agar sesuai dengan tujuan-tujuan pendidikan. Tujuan-tujuan pendidikan mengindikasikan bahwa siswa akan dapat melakukan sesuatu (kata kerja) dengan sesuatu (kata benda). Revisi dilakukan oleh Kratwohl dan Anderson, taksonomi menjadi: (1) mengingat (remember); (2) memahami (understand); (3) mengaplikasikan (apply); (4) menganalisis (analyze); (5) mengevaluasi (evaluate); dan (6) mencipta (create). Terkait dengan representasi kemampuan berpikir tingkat tinggi, berdasarkan taksonomi Bloom, keterampilan berpikir manusia dapat diklasifikasikan ke dalam dua kelompok besar yaitu (1)keterampilan berpikir tingkat rendah (Lower Order Thinking Skills-LOTS), dan (2)keterampilan berpikir tingkat tinggi (Higher Order Thinking Skills-HOTS). LOTS adalah tiga aspek pertama dari taksonomi Bloom, yaitu mengingat, memahami, dan menerapkan. Sementara HOTS adalah tiga aspek terakhir dari yaitu menganalisis, mengevaluasi, dan menciptakan. Dengan kata lain, HOTS adalah bagian tertinggi dalam taksonomi domain kognitif Bloom. - Kata kerja operasional apakah yang biasa digunakan untuk mempresentasikan kemampuan berpikir HOTs?
Jawaban: - Bagaimana cara mengembangkan RPP yang berorientasi pada HOTS, dari aspek penyusunan indikator?
Jawaban: Cara mengembangkan RPP yang berorientasi pada HOTS, dari aspek penyusunan indikator adalah menyusun indikator pencapaian kompetensi dengan menggunakan kata kerja operasional yang terdapat pada level kognitif C4, C5, dan C6. Berdasarkan Permen no 37 Tahun 2018, kompetensi dasar dibagi menjadi kompetensi pengetahuan dan keterampilan. Penyusunan indikator dari masing-masing KD disesuaikan dengan KD yang akan dicapai. Pengembangan RPP yang berbasis HOTS dari aspek penyusunan indikator dapat digunakan pada KD pengetahuan maupun keterampilan. - Apakah pemberdayaan kemampuan berpikir HOTS hanya terjadi pada bagian evaluasi saja? Jawaban: Pemberdayaan kemampuan berpikir HOTS pada proses pembelajaran tidak hanya terjadi pada bagian evaluasi saja, namun dapat dilakukan pada setiap aspek mulai dari penyusunan indikator pencapaian kompetensi, perumusan tujuan pembelajaran, penyajian bahan ajar, penerapan langkah-langkah pembelajaran, pada LKPD, serta penilaian.
- Bagaimana cara mengembangkan RPP yang berorientasi pada HOTs, dari aspek penyusunan proses(langkah)?
Jawaban: RPP yang HOTS (Higher Order Thinking Skill) adalah RPP dimana rancangan pembelajaran yang disajikan diharapkan dapat memotivasi peserta didik untuk berpikir kritis, logis, dan sistematis sesuai dengan karakteristik tiap mata pelajaran, serta memiliki kemampuan berpikir tingkat tinggi pada level C4, C5 dan C6 dalam jenjang materi konseptual, procedural dan metakognitif. Oleh sebab itu, guru perlu merancang pembelajaran yang dapat mendorong peserta didik memiliki kemampuan tersebut dengan menyajikan pembelajaran yang variatif serta pemberian materi yang โtidak biasaโ yang dikembangkan dari pasangan KD pada KI 3 dan KD pada KI4 melalui pengembangan dan penggunaan model pembelajaran yang sesuai. Karakteristik rancangan pembelajaran/RPP yang mendorong kemampuan berpikir HOTS, antara lain mengundang peran aktif peserta didik, mendorong aktivitas fisik dan mental peserta didik lebih tinggi, mendorong kreatifitas peserta didik memecahkan masalah dan menemukan solusi, terbuka peluang bagi peserta didik menggunakan teknik, media, dan peralatan yang beragam, peserta didik menggunakan pengetahuan, emosi, keterampilan, dan ekspresi lainnya dari sudut pandang beragam, pengetahuan yang dikembangkan pada dimensi konseptual dan prosedural yang mendorong tumbuhnya keterampilan metakognitif, didesain dalam kondisi nyata/hampir nyata, situasi baru yang terduga, hingga situasi baru yang tak terduga. Hal penting lainnya yaitu pemilihan model/pendekatan/ strategi/metode yang mencirikan pembelajaran HOTS yang memiliki karakteristik seperti dijelaskan di atas. Kata kunci RPP HOTS terletak pada langkah- langkah pembelajaran, maka apabila sudah menentukan model/pendekatan/metode harus konsisten menuangkan sesuai dengan sintaks model yang kita pilih, mulai dari pendahuluan, kegiatan inti dan penutup. - Apakah RPP saudara sudah berorientasi untuk memberdayakan kemampuan berpikir HOTS? Harap ditunjukkan.
Jawaban: Sudah, dapat dilihat dari IPK, tujuan pembelajaran, langkah-langkah pembelajaran serta evaluasi. - Bagaimana cara mengembangkan materi ajar dari dokumen kurikulum? Jawaban: Cara mengembangkan materi ajar dari dokumen kurikulum:
โข Melakukan analisis KI-KD. Hal ini akan mempermudah guru dalam penyusunan materi ajar. Menyusun materi ajar sesuai dengan IPK dan tujuan pembelajaran yang telah dibuat, serta menyesuaikan dengan karakteristik peserta didik.
โข Memperhatikan kesesuaian dan kemudahan peserta didik saat memanfaatkannya.
โข Materi ajar dibuat agar dapat menarik minat peserta didik untuk belajar, dapat mengkonstruksi pengetahuan, dan berbasis masalah sesuai tuntutan pembelajaran abad 21. - Bagaimana cara mengajarkan materi yang berkategori sebagai :
a. Fakta
b. Konsep
c. Prosedur Jawaban : - Materi ajar memiliki dua katagori yaitu normal (umum) dan advance. Untuk siapa materi advance itu disusun? Mengapa demikian?
Jawaban: Materi advance di susun untuk peserta didik yang sudah menuntaskan materi pokok (umum) dan dalam evaluasi sudah memenuhi kriteria ketuntasan minimal (KKM). - Bagaimanakah saudara menguraikan materi advance material pada RPP yang saudara kembangkan? Jawaban: Menguraikan materi advance material pada RPP yang dikembangkan adalah dengan
memberikan permasalahan-permasalah yang lebih kompleks, bukan permasalahan rutin, materi yang mengandung HOTS, atau masalah open ended. - Dari 4 unsur keterampilan abad 21 (critical, Creative, Colaboratif, communicative) unsur manakah yang menunjang untuk diterapkan dalam pembelajaran? Apakah alasannya? Bagaimanakah langkah โ langkah pembelajarannya?
Jawaban: semua unsur dalam keterampilan abad 21 sangat menunjang untuk diterapkan dalam pembelajaran. Alasannya karenaโฆ. - Berikan contoh bahwa suatu pembelajaran telah memberdayakan kemampuan berpikir kreatif! Jawaban: pemberian stimulus berupa permasalahan, pemberian soal-soal open ended dan ill struction, peserta didik diwajibkan untuk mempresentasikan hasil dari diskusi kelompoknya.
- Berikan contoh bahwa suatu pembelajaran telah memberdayakan kemampuan kolaboratif. Jawaban: Adanya kegiatan diskusi kelompok dalam memecahkan permasalahan pada LKPD, dengan berkolaborasi peserta didik diajak untuk membuat kesimpulan diakhir pembelajaran.
File lengkapnya bisa kamu baca dan download pada link disini ya guys:
Link downlod file untuk belajar:
https://drive.google.com/file/d/1ezmaMtobkzYAaaNQSjwfw5jZJlo0IIIs/view?usp=sharing
Semoga bermanfaat info di atas, jangan lupa sebarkan info ini agar bermanfaat untuk kita semuanya yang sedang menuntut ilmu dan sebagai ladang pahala (amalan kebaikan). Aamiin.
Izin download ya pak wahid
Terimakasih banyak buat pak wahid dan bu Ria juga buat kisi2nya
Semoga jadi amal jariah ya pak
Dan semoga sukses untuk kita semuanya satu angkatan PPG Biologi UNKHAIR
Silakan bu Rahmi di download filenya di google drive yang sudah saya upload di paling bawah artikel.
Sukses pokoknya untuk kita semuanya, mahasiswa PPG Kampus UNKHAIR TERNATE, aamiin ๐ selamat belajar bu Rahmi dkk ๐
Yok, semangat yok, pasti bisa ๐
Wah jadi inget ujian waktu kuliah dulu. Kebetulan ambil fakultas yg sama, mas. Biologi juga. Btw, postingn ini baik bener lho. Kasih kisi-kisi daftar pertanyaan ujian yang menengangkan itu. Semoga bisa membantu teman-teman semua yang sedang menyelesaikan tugas akhir kuliahnya.
Asyik ilmu yang bermanfaat nih lagipula belajar ini bagian dari ikhtiar kita yang dilengkapi dengan doa ya mas
Sip
Sangat membantu untuk percaya diri
Makasih ya gus wahid
Terimakasih banyak pak Wahid dan bu Ria kisi kisi nya
Semoga kita semua dimudahkan dan dilancarkan Besok UKOM nya ya dan satu angkatan lulus PPG daljab
Aamiin ya Robbal alamiin… ๐
Sukses, Pak Guru.
Semoga lancar ujiannya dan diberikan kemudahan.
Senang sekali diberikan kisi-kisi Uji Komprehenshif PPG Jabatan dan Prajabatan 2023.
Bagus sekali nih, gambaran soal-soal UJI KOMPREHENSIF CP 1 yang diberikan, Mas Wahid. Jadi sudah bisa mempersiapkan jawabannya nanti. Kalau persiapan sudah matang, kan lebih tenang saat menghadapi ujiannya. Hasilnya Insya Allah maksimal.
semakin komprehensif aja ya pendidikan kita
karena persaingan juga semakin ketat
Dulu saya sering baca buku tentang paedagogik punya ayah saya
yang sekarang telah berkembang jauh
Dari rangkaian pertanyaannya, saya kok merasakan banyak ketegangan yak hahahaha. Jadi berasa ikut ujian lagi. Rangkaian pertanyaan dan dijawab dengan kalimat efektif, efisien dan berisi dalam bahasa Indonesia baku. Luar biasa vibes nya.
ijin share ke teman2 ya mas, kali aja ada yang membutuhkan. Semoga ilmunya bisa jadi ladang amal buat mas Wahid dan keluarga.
Pak Guru keren, lengkap sekali ini contoh pertanyaan dan jawaban uni komprehensifnya, Semoga peserta ujian PPG Biologi Unkhair Ternate nantinya diberikan kemudahan saat menjalani UKOM ya
Ijin share ke teman-teman guru yang sedang menjalani PPG ya Kak. Bakal bermanfaat banget sih ini..
Terimakasih banyak pak Wahid dan bu Ria kisi kisi nya
Semoga kita semua dimudahkan dan dilancarkan Besok UKOM nya ya dan satu angkatan lulus PPG daljab
Panduan yang lengkap banget ini mas
Keren
wah lumayan nih dapat kisi-kisi buat yang memang mau ujian komprehensif gini, biar gak kaget kalo pas ujian yang sebenarnya nanti hihi
Semangat jalani UKOM Kak Guru.
Yang penting cukup waktu tidurnya dan persiapan yang matang. Insyaa Allah bisa melaluinya sesuai harapan
sukses selalu pak wahid, contoh pertanyaan dan jawabannya dapat membantu guru-guru ain nih
Informatif banget donk ini, beberapa pertanyaan yang bisa dipelajari dan disiapkan jawabannya nih sehingga nanti tidak kaget ya menghadapi ujiannya,Mas.
Jazakalloh khiron atas ilmu dan sharingnya…… izin download
Silakan pak. Selamat belajar semoga lolos Ukom
Bismilaah,
saya izin download ya pak, alhamdulillaah ada referensi, terimakasih, semoga menjadi amal ibadah bagi bapak ya,
Iya silakan bu. Semoga bermanfaat san lulus UKOM untuk teman2 saya yg mau ikut PPG Daljab/Prajabatan.
Trimakasih Pa wahid, buat berbaginya. semoga pa diberikan berkah.
Iya pak sama2. Selamat belajar. Semoga sukses dan lancar untuk uji komprehensif PPG nya aamiin.